
Pengertian Al Quran
Al-Qur’an adalah kitab suci umat Islam, yang merupakan sumber petunjuk dan pedoman hidup. Oleh karena itu menghafal al quran menjadi sebuah amalan mulia yang diiringi pahala dan kemuliaan. Tapi bagi banyak orang, menghafal al quran bukan suatu perkara yang mudah. Untuk sebagian orang mungkin kesulitan menghafal 6.236 ayat yang terangkum dalam 114 surat al quran. Namun, dengan metode menghafal al quran yang tepat dan tekad yang kuat, hal ini dapat diraih.
Jadi, artikel kali ini akan mengulas beberapa metode menghafal al quran yang populer beserta kelebihan dan kekurangannya. Walaupun, pada dasarnya metode apapun yang dipakai dalam menghafal al quran tidak akan terlepas dari pembacaan yang berulang-ulang sampai dapat mengucapkannya tanpa melihat mushaf sedikitpun.
Beberapa Metode Menghafa Al Quran
1. Metode Pengulangan / Murojaah :
Metode ini berfokus pada pengulangan ayat-ayat al quran secara berulang-ulang hingga hafal. Kelebihannya, metode ini relatif mudah dan dapat dilakukan oleh siapa saja. Kekurangannya, metode ini membutuhkan waktu yang lama dan hafalan mudah lupa jika tidak diulang secara rutin.
2. Metode Mendengan /Murottal :
Metode ini menggunakan teknik mendengarkan murottal (bacaan al quran) secara berulang-ulang untuk membantu Anda menghafal. Kelebihannya, metode ini membantu Anda terbiasa dengan tajwid dan keindahan bacaan al quran. Kekurangannya, metode ini kurang efektif bagi orang yang memiliki kesulitan dalam memahami bacaan al quran.
3. Metode Menulis / Khitabah :
Pada metode khitabah, penghafal akan menulis terlebih dahulu ayat al quran yang akan dihafalkan secara berulang. Setelah itu, ayat tersebut dibaca hingga lancar dan benar, lalu dihafalkan.
Erlin Rosalina dalam jurnal Penerapan Metode Gabungan Wahdah dan Kitabah dalam Peningkatan Kompetensi Tahfidz Al-Quran menjelaskan, metode ini dinilai cukup praktis dan efektif. Sebab selain membaca dengan lisan, menulis ayat-ayat membantu mempercepat terbentuknya pola hafalan dalam benak. Kekurangannya metode ini perlu tambahan media tulis dan alat tulisnya.
4. Metode Gambar Imajinatif :
Metode ini pada dasarnya sama seperti menggabungkan antara metode khitabah dan metode murojaah. Hanya perbedaannya, semua dilakukan hanya dalam imajinasi dan pikiran saja. Penghafal cukup melihat ayat al quran beberpa saat, kemudian memejamkan mata, dan menulis ulang ayat yang terlihat sebelumnya didalam pikiran. Hal ini dilakukan berulang-ulang hingga hafal, baru lanjut ke ayat selanjutnya.
5. Metode Setoran / Talaqqi :
Metode ini melibatkan guru atau mentor yang akan mendengarkan hafalan Anda dan memberikan koreksi. Kelebihannya, metode ini membantu Anda untuk memastikan hafalan Anda benar dan terhindar dari kesalahan. Kekurangannya, metode ini membutuhkan waktu dan tempat khusus untuk setoran.
6. Metode Waqfi :
Metode ini berfokus pada memahami makna ayat-ayat al quran sebelum menghafalnya. Dengan memahami maknanya, hafalan akan lebih mudah dipahami dan diingat. Kelebihannya, metode ini membantu Anda memahami al quran secara lebih mendalam. Kekurangannya, metode ini membutuhkan waktu yang lebih lama untuk menghafal.
Sebagai informasi tambahan, dalam menemukan metode yang paling sesuai dengan kebutuhan dan gaya belajar Anda, berikut tipsnya.
Tips Memilih Metode Menghafal Al Quran Yang Tepat :
- Kenali gaya belajar Anda, apakah Anda lebih mudah belajar dengan cara visual, auditori, atau kinestetik?
- Pertimbangkan waktu yang Anda miliki, berapa banyak waktu yang dapat Anda luangkan untuk menghafal al quran?
- Apakah Anda memiliki akses ke guru atau mentor?
- Cobalah beberapa metode, jangan ragu untuk mencoba beberapa metode menghafa al quran dan temukan metode yang paling efektif untuk Anda.
- Maksimalkan sumberdaya yang ada, Banyak sumber daya tersedia untuk membantu Anda dalam perjalanan menghafal al quran. Anda dapat mengikuti kelas tahfidz, bergabung dengan komunitas penghafal al quran, atau belajar secara mandiri dengan menggunakan aplikasi dan mushaf khusus penghafal quran.
Salah satu produk Al Quran yang bisa direkomendasikan untuk penghafal Quran adalah Al Quran Suara Agung. Produk ini memiliki beberapa keunggulan yang dapat membantu proses menghafal al quran menjadi lebih mudah dan efektif:
- Tersedia mushaf per juz atau 5 juz.
- Terdapat tanda baca dan panduan awal ayat untuk mempermudah menghafal.
- Dilengkapi tanda baca waqaf ibtida’
- Terdapat beberapa ukuran sesuai kebutuhan.
- Tersedia pilihan dengan translate dan terjemah atau tidak.